Workshop Pelatihan Instruktur Fitness Dasar

Categories:

Hari ini, sebanyak 10 orang mahasiswa prodi PKO mengikuti Workshop Pelatihan Instruktur Fitness Dasar di Laboratorium Fitness Adi Raga Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Workshop ini adalah yang kedua kalinya dilaksanakan oleh Prodi Pendidikan Kepelatihan Olahraga. Pada pelaksanaan yang pertama, telah melahirkan 22 instruktur fitness, dan sekarang telah tersebar di beberapa pusat kebugaran Indonesia. Keuntungan yang diperoleh oleh peserta pada pelaksanaan workshop yang kedua ini adalah adanya MoU antara PKO Universitas PGRI Adi Buana Surabaya dengan Flash Fitness Indonesia. Jadi, mereka akan dimagangkan di beberapa tempat kebugaran Flash Fitness Indonesia, dan jika dirasa cukup memenuhi syarat seperti yang diharapkan oleh Flash Fitness Indonesia maka mereka akan menjadi Personal Trainer di pusat kebugaran milik Flash Fitness Indonesia.

 

 

Selamat mengikuti kegiatan, Salam Olahraga!!!

 

PKO, kompak, semangat, wani sukses!